https://bengkulu.times.co.id/
Olahraga

Piala Dunia U-17, Dominasi Mali Hancurkan Meksiko

Selasa, 21 November 2023 - 18:25
Piala Dunia U-17, Dominasi Mali Hancurkan Meksiko Mali bikin Meksiko remuk redam di 16 besar Piala Dunia U-17 2023 (Foto: twitter/fifaworldcup)

TIMES BENGKULU, SURABAYA – Mali menunjukkan kapasitas mereka tak bisa diremehkan. Di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023, mereka tampil dominan dan meremukkan Meksiko 5-0, Selasa (21/11/2023).

Kedua tim memasuki lapangan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dengan optimisme tinggi menyusul hasil terakhir masing-masing tim di fase grup.

Namun Mali praktis sudah menentukan hasil laga di 15 menit pertama ketika mereka mencetak tiga gol dalam laga yang berjalan tak seimbang.

Gol pembuka Les Aigles dilesakkan Mahamoud Barry di menit 9 ketika tendangan jarak jauhnya gagal dihentikan kiper Meksiko, Norberto Bedolla.

Tak butuh waktu lama, Barry kembali membobol gawang Meksiko di menit 13, kali ini dari dalam kotak penalti.

Meksiko yang tak bisa berbuat banyak kembali kebobolan di menit 15 oleh sepakan kaki kiri Ibrahim Diarra.

Mali yang terus menekan, mendapat hadiah penalti di menit 37 yang sukses dituntaskan oleh Ibrahim Kanate. Babak pertama ditutup dengan skor 4-0 untuk Mali.

Di babak kedua, kendali permainan kembali dikuasai Mali. Dan lima menit laga berjalan, Mali menjauh lewat sundulan Ange Martial Tia meneruskan crossing Barry.

Setelah gol itu, Mali tampil lebih rileks namun tetap agresif dan memaksa Meksiko berjibaku menahan serangan para pemain lawan. Tetapi hingga laga usai, tak ada lagi gol tercipta.

Kemenangan impresif ini mengirim Mali melenggang mantap ke perempat final Piala Dunia U-17 2023 dan mengirim Meksiko pulang ke kampung halaman. (*)

Pewarta : Sholihin Nur
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bengkulu just now

Welcome to TIMES Bengkulu

TIMES Bengkulu is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.